Pertumbuhan dan Produksi Melon (Cucumis meloL.) terhadap Pemberian Pupuk NPK dan Pemangkasan Buah
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan dosis pemberian pupuk NPK dan pemangkasan buah tertentu yang dapat meningkatkan pertumbuhan dan produksi melon. Penelitian dilaksanakan di lahan petani di desa Tiga Juhar, kecamatan STM Hulu, kabupaten Deli Serdang dengan ketinggian ± 300 meter di atas permukaan laut, pada bulan Mei hingga Agusutus 2015. Metode penelitian menggunakan rancangan acak kelompok faktorial dengan dua faktor yaitu pupuk NPK (0 g/tanaman, 40 g/tanaman, 80 g/tanaman dan 120 g/tanaman) dan pemangkasan buah (tanpa pemangkasan, 1 buah ditinggal/tanaman, 2 buah ditinggal/tanaman, dan 3 buah ditinggal/tanaman). Parameter yang diamati adalah panjang tanaman, jumlah daun, jumlah cabang primer dan sekunder, rasio bunga betina dan jantan, produksi per tanaman, produksi per plot, persentase mutu buah per tanaman.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pupuk NPK berpengaruh nyata terhadap parameter panjang tanaman umur 2, 3, 4, 5, 7, 8, dan 9 MST, jumlah daun 2 - 8 MST, jumlah cabang primer, jumlah cabang sekunder. Pemangkasan buah berpengaruh nyata terhadap parameter panjang tanaman umur 8 dan 9 MST. Pemberian pupuk NPK dan pemangkasan buah tidak berpengaruh nyata terhadap parameter rasio bunga betina dan jantan. Interaksi antara pemberian pupuk NPK dan pemangkasan buah berpengaruh nyata terhadap parameter panjang tanaman pada umur 6 MST, jumlah daun pada umur 9 MST, produksi per tanaman, produksi per plot, persentase mutu buah kelas A, persentase mutu buah kelas B, dan persentase mutu buah kelas C.
Kata kunci : pemangkasan buah, melon, pupuk NPK
Refbacks
- There are currently no refbacks.

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 3.0 License.


Creative Common Attribution-ShareAlike 4.0 International (CC BY-SA 4.0)
Program studi Agroteknologi
Fakultas Pertanian
Jl. Prof. A. Sofyan no. 3
Kampus Universitas Sumatera Utara
Padang Bulan- 20155
Medan-Sumatera Utara
E ISSN (2337-6597)